Rapat Kerja BEM FISH UNESA 2023 : "Revitalisasi dan Optimalisasi Program Kerja BEM FISH 2023 dengan Semangat Kolaborasi yang Progresif dan Inspiratif"

Surabaya - Jum'at (17/3), BEM FISH UNESA 2023 melaksanakan Rapat Kerja untuk membahas Penetapan SOP, pemaparan program kerja setiap departemen, sesi foto setiap departemen yang di selenggarakan pada lantai tiga Gedung Dekanat Fakultas Ilmu Sosial & Hukum. Rapat Kerja BEM FISH UNESA 2023 dihadiri oleh seluruh fungsionaris dan tamu undangan. Rapat Kerja BEM FISH UNESA 2023 mengangkat tema "Revitalisasi dan optimalisasi Program Kerja BEM FISH 2023 dengan Semangat Kolaborasi yang Progresif dan Inspiratif"
Dalam kegiatan tersebut, terdapat sambutan dari Ketua BEM FISH 2023 yaitu Sutrisno & Wakil Dekan 1 yaitu Dr. Wiwik Sri Utami, M.P. "Tentunya dalam satu periode ini, kita tidak bisa bekerja dengan individual dan rasa ego yang tinggi. Kita harus saling bahu-membahu, bekerja sama dan kolaborasi untuk mewujudkan visi dan misi BEM FISH 2023", ungkap Sutrisno saat sambutan dan memberikan arahan untuk seluruh fungsionaris. Sementara, poin penting sambutan dari Wakil Dekan 1 yaitu Dr. Wiwik Sri Utami, M.P, "Saya berharap dengan implementasi visi misi BEM FISH 2023 dapat mendukung keberhasilan Universitas Negeri Surabaya sebagai Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum."
Selanjutnya, dilakukan pembacaan dan penetapan SOP SEM FISH UNESA 2023 oleh Sutrisno. Namun ada beberapa kesalahan penulisan dalam SOP BEM FISH UNESA 2023 yaitu tidak adanya jobdesk dari Departemen Ekonomi dan Kreatif, maka dari itu akan dilakukan peninjauan ulang setelah rapat sidang berakhir. Penetapan SOP ditutup dengan ditandai pengetukan palu sebanyak tiga kali oleh Sutrisno.
Rapat Kerja BEM FISH UNESA 2023 diakhiri dengan pemaparan program kerja dan sesi foto setiap departemen.