BEM FISH Ikuti Roadshow Direktorat Pencegahan dan Penanggulangan Isu Strategis UNESA

Surabaya, bem.fish.unesa.ac.id - Rabu (5/4), Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum Unesa hadiri undangan roadshow yang diadakan oleh Direktorat Pencegahan dan Penanggulangan Isu Strategis yang selanjutnya disebut Direktorat PPIS Unesa. Kegiatan tersebut dilaksanakan di gedung I8 Lantai 3 Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum Unesa. Ketua BEM FISH Unesa, Sutrisno dan ketua HMP selingkung FISH berkesempatan mengikuti kegiatan tersebut mewakili unsur mahasiswa. Selain mahasiswa kegiatan tersebut juga diikuti oleh unsur dosen dan juga tenaga kependidikan FISH Unesa.
Kegiatan ini bertujuan untuk sosialisasi terkait pencegahan dan penanggulangan isu strategis terutama dalam bidang kekerasan seksual, pencegahan narkoba, mitigasi bencana, moderasi beragama dan bela negara.
Dalam paparannya, Iman Pasu Marganda Hardianto Purba mengatakan jika saat ini kita harus bersama-sama bersinergi untuk menanggulangi kasus dan isu yang menjadi masalah di kampus Unesa. "Mari bersama-sama kita bersinergi untuk mencegah dan menanggulangi hal-hal terkait dengan kekerasan seksual, narkoba, mitigasi bencana dan moderasi beragama", ujar Iman.
Kegiatan berlangsung dengan baik, sehingga kedepan bisa dilakukan kolaborasi antar unsur baik dari mahasiswa yang tergabung dalam ormawa, dosen maupun dengan tenaga kependidikan FISH Unesa.